Jum’at (14/10), FFUP menyelenggarakan acara pelantikan dan pengambilan sumpah apoteker angkatan 68. Acara tersebut berlangsung secara luring di Aula Lt. IV serta disiarkan langsung melalui youtube kanal Official Farmasi Universitas Pancasila.
Wisuda dan Pengucapan Lafal Sumpah Apoteker dibuka langsung oleh Dekan FFUP, Prof. Dr. apt. Syamsudin, M.Biomed dan dilanjutkan pembacaan Surat Keputusan Dekan oleh Ketua Program Studi Profesi Apoteker, apt. Hesty Utami Ramadaniati, M.CLin., Ph.D.
Dalam acara ini, turut hadir Ketua Konsil Kefarmasian yang diwakilkan oleh Dr. apt. Gunawan Widjaja, S.H.,S.Farm., M.H., M.M., M.K.M., M.A.R.S yang sekaligus memandu langsung upacara pelafalan sumpah apoteker. Hadir pula ketua PP IAI yang diwakilkan oleh Bapak apt. Rahmat Mulia Hasibuan, S.Si selaku Wakil Ketua Umum PP IAI, Ketua Pengurus Yayasan Pendidikan dan Pembina UP Prof. Dr. Ir. Muhammad Anis, M.Met, Wakil Rektor I bidang Pendidikan, Prof. Dr. Sri Widyastuti., SE., M.M., M.Si.
Prof. Dr. Sri Widyastuti., SE., M.M., M.Si, memberi ucapan selamat atas keberhasilan menyelesaikan Program Studi Profesi Apoteker (PSPA), lulusan diharapkan untuk melakukan praktik kefarmasian secara bertanggung jawab dan melakukan pelayanan sesuai keilmuan, serta menjalin hubungan yang baik dengan profesi kesehatan lainnya. Selanjutnya, Dekan FFUP, Prof. Dr. apt. Syamsudin, M.Biomed dalam sambutannya juga menyampaikan pesan dan harapan kepada apoteker baru mengenai keteguhan sikap dan mental dalam menghadapi keberhasilan maupun kegagalan. Beliau mengingatkan bahwa keberhasilan yang dicapai, patut untuk disyukuri serta berterimakasih secara tulus atas bantuan jerih payah dosen, dan orang tua yang memungkinkan semua ini terjadi. Harapan dosen dan pimpinan FFUP, semoga apoteker baru mampu membuktikan diri sebagai apoteker yang excelent dan memiliki komitmen untuk memberikan pelayanan kefarmasian yang terbaik kepada masyarakat serta memberikan kontribusi yang signifikan bagi pembangunan di sektor kesehatan.
FFUP pada acara pelantikan dan pengucapan lafal sumpah apoteker periode ini berhasil melantik 101 apoteker baru, sehingga total lulusan PSPA pada bulan Agustus mencapai 5608. Adapun lulusan terbaik peraih Dexa Award diserahkan kepada lulusan apoteker 68 terbaik, apt. Warni, S.Farm.dengan IPK 4.00. [rh].
Pelantikan dan Sumpah Apoteker Angkatan 68 FFUP secara Online dapat dilihat pada laman berikut :